Dandim Temanggung Bersama FKPD Tinjau Langsung Pemilukada Dibeberapa TPS

    Dandim Temanggung Bersama FKPD Tinjau Langsung Pemilukada Dibeberapa TPS

    TEMANGGUNG - Untuk memastikan situasi Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) berlangsung aman dan kondusif, Komandan Kodim 0706/Temanggung Letkol Inf Sriyono, S.I.P., bersama Jajaran FKPD Kabupaten Temanggung  melakukan peninjauan langsung Pemilukada di beberapa Tempat Pemungutan Suara (TPS) di wilayah Kabupaten Temanggung, Rabu (27/11/24).

    Selain Dandim Temanggung kegiatan peninjauan tersebut diikuti juga diikuti oleh Panwas Pilkada Kodam IV/Diponegoro Kolonel Mar Norman, PJ Bupati Kabupaten Temanggung Drs. Hary Agung Prabowo, MM., Kapolres Temanggung AKBP Ary Sudrajat, S.H., S.I.K., M.H., Kajari Temanggung Anton M.Londa.S.H., M.H, Kesbangpol Drs. Djoko Prasetyono, S.Sos., M.M., serta Stokholder terkait yang secara langsung meninjau beberapa TPS di Kabupaten Temanggung diantaranya TPS Kecamatan Temanggung yaitu TPS Desa Sidorejo dan Desa Mungseng, Kecamatan Kranggan yaitu TPS di Desa Sanggrahan, Kecamatan Kaloran yaitu TPS di Desa Tepusen, Kecamatan Kandangan yaitu TPS di Desa Kandangan.
    Dalam peninjauan tersebut, PJ Bupati Kabupaten Temanggung Drs. Hary Agung Prabowo, M.M., mengatakan ingin memastikan pelaksanaan pemungutan suara berjalan aman dan lancar tanpa ada kendala di lapangan.
    "Hasil pantauan kami di lima TPS Alhamdulillah semuanya lancar mandali (aman terkendali) semuanya mulai dari Sanggrahan sampai di Mungseng tidak ada masalah", ungkap PJ Bupati.

    Menurut beliau dari hasil pantauan langsung tersebut partisipasi masyarakat sudah 90 persen dari DPT lima TPS yang sudah dipantau secara langsung." Saya berharap setelah Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jateng dan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Temanggung ini kondusif daerah terjaga dengan baik aman semua, setelah pesta demokrasi kita kembali bekerja seperti biasa membangun Temanggung lebih maju dan lebih baik", Pungkas Hary Agung Prabowo.
    Senada dengan PJ Bupati Kabupaten Temanggung, Dandim 0706/Temanggung Letkol Inf Sriyono, S.I.P.,   juga mengatakan bahwa pemantauan ini menunjukkan komitmen dan sinergitas FKPD Kabupaten Temanggung serta Polres dan Kodim Temanggung sebagai aparat keamanan terhadap pelaksanaan Pemilukada khususnya di wilayah Kabupaten Temanggung.
    "Kami berharap dengan peninjauan langsung ke TPS, pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2024 di Kabupaten Temanggung dapat berjalan lancar dan sukses, serta mampu memberikan kontribusi positif bagi demokrasi dan kemajuan bangsa", ungkap Dandim Temanggung.
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Sebanyak 5.041 Personil Gabungan Siap Amankan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Dandim Temanggung Bersama FKPD Tinjau Langsung Pemilukada Dibeberapa TPS
    Pasiops Kodim 1710/Mimika Pimpin Apel Kesiapan Pasukan TNI Pada Pengamanan TPS Pemilukada Tahun 2024 BKO Polres Mimika
    Yakinkan Dapat Berjalan Dengan Lancar Dan Aman, Dandim 1710/Mimika Dampingi Wakapolda Papua  Pantau Langsung Pemungutan Suara Di TPS

    Ikuti Kami